Harga Closet Jongkok

Pada umumnya, terdapat dua jenis closet yang lazim digunakan di negara Indonesia, yakni closet jongkok dan closet duduk yang tentunya keduanya memiliki harga yang berbeda.

Namun, rata – rata orang Indonesia lebih menyukai wc jongkok sebab harganya yang lebih terjangkau dan juga nyaman untuk digunakan.

Selisih harganya yang sangat jauh juga menjadi faktor utama mengapa orang – orang lebih memilih wc jongkok ketimbang wc duduk.

Di Indonesia sendiri juga sudah ada banyak sekali merk closet jongkok yang beredar di pasaran dengan harga yang bervariasi.

Adapun beberapa merk bagus yang banyak disarankan oleh para mandor bangunan, seperti merk Toto, INA, American Standard serta Trilliun Ware.

Pada masing – masing merk tentunya mempunyai kelebihan serta kekurangannya masing – masing.

Namun yang terpenting adalah mencari closet duduk dengan kualitas bagus agar kegiatan BAB terasa lebih nyaman.

Berikut ada beberapa daftar harga closet jongkok di Indonesia, simak baik – baik ulasan berikut.

Harga Closet Jongkok Terbaru

1. Harga WC Jongkok INA

harga closet jongkok merk global

Keterangan:

  • Dibandrol dengan harga sekitar Rp100.000 an.
  • Mempunyai kualitas yang cukup baik.
  • Mudah diperoleh pada toko – toko bangunan di seluruh penjuru Indonesia.

Daftar harga:

WC Jongkok INAHarga
INA C2Rp165.000
INA C1NRp345.000

2. Harga Closet Jongkok TOTO

harga closet jongkok toto ce6

Keterangan:

  • Terkenal sebagai produsen produk sanitary terbaik yang ada di dunia.
  • Memiliki harga yang sedikit lebih mahal daripada merk closet yang lainnya.
  • Memiliki kualitas yang sangat bagus.
  • Dibuat dengan menggunakan material terbaik.
  • Memiliki desain yang sangat nyaman.

Daftar harga:

Closet Jongkok TOTOHarga
TOTO CE7Rp275.000
TOTO CE6Rp450.000
TOTO CW10J Rp765.000
TOTO CW10J Rp765.000

3. Harga Closet Jongkok American Standard

harga closet jongkok american standard

Keterangan:

  • Sama seperti dengan merk TOTO, American Standard juga menjadi salah satu merk closet terbaik yang ada di dunia.
  • Memiliki kualitas yang tak jauh berbeda dengan closet merk TOTO.
  • Dapat dijadikan alternatif terbaik jika kalian tidak bisa menemukan closet merk TOTO di pasaran.

Daftar harga:

Closet Jongkok American StandarHarga
American Standard Rapidx Top Rp1.700.000
American Standard Rapi CRp467.000
American Standard Rapi EXRp251.000

4. Harga Closet Jongkok Merk Lain

merk kloset

Keterangan:

  • Selain beberapa merk di atas, ada juga beberapa merk lain seperti merk Domo, FWC, dan Trilliun Ware yang dibandrol dengan harga mulai dari Rp150.000.
  • Kualitas yang ditawarkan juga sudah cukup baik, sehingga akan tetap nyaman digunakan.

Daftar harga:

Merk LainnyaHarga
Kloset Jongkok Domo Rp. 150.000
WC Jongkok Trilliun WareRp. 150.000
FWC Kloset Jongkok Corong Rp. 150.000

Selain model jongkok biasa, sekarang ini juga telah hadir inovasi baru closet jongkok dengan dibekali flush.

Meski harganya jauh lebih mahal daripada closet jongkok biasa, closet / wc flush tersebut secara otomatis sudah bisa membersihkan kotoran.

Manfaat Memakai Kloset Jongkok

closet

Meski memiliki desain yang terkesan murah dan jauh dari kata modern, tetapi ada beberapa manfaat dari penggunaan kloset jongkok ini lho.

Beberapa manfaat kloset jongkok tersebut diantaranya ialah sebagai berikut:

  • Tanpa disadari, dengan memakai kloset jongkok, hal tersebut dapat memperlancar aktivitas buang air besar. Dilansir dari salah satu jurnal yang ditulis oleh Dov Sikirov berjudul Digestive Diseases and Sciences menyebutkan jika orang yang memakai kloset jongkok hanya memerlukan waktu selama 51 detik untuk buang air besar. Sementara untuk closet duduk memerlukan waktu 130 detik.
  • Proses keluarnya kotoran atau feses atau pada manusia yaitu dengan cara mengendurkan tekanan otot puborectalis yang fungsinya untuk mengontrol ketegangan di dalam perut. Jika kalian memakai kloset duduk, otot tersebut hanya akan mengendur sebagian saja sehingga akan menjadi penghalang ketika buang air besar.
    Beda halnya apabila kalian memakai closet jongkok, sebab dengan kloset tersebut akan membuat tekanan otot puborectalis mengendur yang membuat proses buang air besar lebih sempurna.
  • Kadang kali membuang air besar pada kloset jongkok memang terasa melelahkan sebab posisi paha yang tertekuk. Tetapi hal tersebut dapat membantu meningkatkan tekanan intra abdomen yang akan menjadikan proses pembuangan kotoran menjadi lebih cepat.
  • Menurut beberapa studi berpendapat jika tenaga yang harus dikeluarkan ketika buang air besar dengan memakai kloset jongkok tidaklah sebesar closet duduk. Alhasil proses pembuangan kotoran akan jauh lebih cepat dan tidak terlalu melelahkan.
  • Memakai kloset jongkok dapat mengurangi sembelit serta kembung
  • Kloset jongkok juga dapat menurunkan gejala wasir.
  • Menggunakan wc jongkok dapat meningkatkan kesehatan usus besar secara menyeluruh.
  • Dapat menjadikan otot pinggul dan kontrol kantung menjadi lebih baik. Sebab tekanan ketika buang air besar akan berkurang pada saat memakai kloset jongkok.

Selain harganya yang jauh lebih terjangkau, manfaat menggunakan wc jongkok juga akan menjadi nilai plus mengapa kalian juga harus menyediakan wc jongkok di rumah.

Photo of author

rumarumi

Make Your Best Home